Di era digitalisasi, perkembangan teknologi informasi telah memberikan dampak signifikan pada berbagai aspek kehidupan, termasuk dalam dunia pendidikan. Madrasah Diniyah (Madin), sebagai lembaga pendidikan keagamaan, tidak luput dari tantangan ini. Guru-guru Madin dihadapkan pada kebutuhan untuk beradaptasi dengan kemajuan teknologi agar dapat mempertahankan relevansi dan efektivitas pembelajaran mereka di tengah perubahan zaman.
Teknologi digital memberikan peluang besar bagi guru Madin untuk menciptakan metode pembelajaran yang lebih interaktif dan menarik. Namun, tantangan yang muncul adalah kurangnya pemahaman dan keterampilan sebagian guru dalam memanfaatkan teknologi sebagai alat bantu pengajaran. Situasi ini memerlukan perhatian khusus agar guru Madin tidak hanya mampu mengikuti perkembangan zaman tetapi juga dapat memanfaatkan teknologi secara optimal untuk meningkatkan kualitas pendidikan.
Seminar ini dilaksanakan pada hari Selasa 24 Desember 2024, dimulai pukul 08.00 wib di Gedung Darul Hadlonah. Kegiatan ini sebagai upaya para pengurus DPC Kab Semarang melaksanakan program kerja serta membekali para guru Madin dengan wawasan dan keterampilan praktis yang relevan dengan era digital. Melalui kegiatan ini, para guru dapat memahami pentingnya peran strategis mereka dalam membimbing santri menghadapi tantangan modern, sekaligus memanfaatkan teknologi untuk memperkaya pembelajaran tanpa melupakan nilai-nilai keislaman.
Kegiatan ini diikuti kurang lebih 100 ustadz dan ustadzah perwakilan dari lembaga MDT se Kabupaten Semarang. Kegiatan ini di buka oleh Bapak Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Semarang yang diwakili oleh Kasi PD Pontren Bpk Harun Al Rosyid, S.E serta sebagai Nara Sumber Adalah Dosen UIN Saliga Munajad. Ph.D Lulusan S3: Texas A&M University Dept. Sociology Major in Social Movements. Minor in Survey Research and Quantitative Methods.